Selasa, 21 Februari 2012

Cinta di ujung pilihan takdir

Cinta itu sebuah perasaan yang lembut untuk seseorang. Cinta itu tidak dapat dipaksakan namun bisa dikendalikan. Cinta adalah pilihan, bagaimana kita harus memilih untuk terus mencintai atau tidak. karena cinta tak selalu berbalas. cinta adalah sebuah nikmat dari tuhan, dengan cinta kita bisa merasakan indahnya dunia. Cinta juga bisa mengajarkan kita ketegaran dalam menghadapi hidup. Cinta tidak hanya manis namun juga asem asin bahkan pahit. Namun jika sudah cinta kita akan memilih cinta itu walau pahit. 

Aku lebih suka menganggap cinta itu pilihan. Sebuah pilihan yang membuat kita bahagia ditengah kesulitan itu.Cinta bisa mengajarkan kita arti sebuah kerjasama, saling menghargai dan saling mengisi. Cinta dapat membuat yang gak mungkin menjadi mungkin, seperti sebuah lagu "lebih baik berdua dari pada sendiri". Cinta bisa membuat kita berubah 180 derajat. Dari seorang yang cuwek jadi seorang yang romantis. Cinta mengajarkan kita untuk memilih dan ikhlas. Cinta membuat kita mampu memilih sebuah kesederhanaan yang mungkin buat orang lain mustahil. Cinta juga kadang membuat seseorang lupa diri dan tersesat. Namun sesungguhnya cinta mampu dikendalikan dengan fikiran kita sendiri. Bagaimana kita berusaha berfikir realistis dengan dukungan sahabat, saudara dan orang tua. Karena cinta adala sebuah perasaan yang harus memilih dan dipilih, tanpa itu tak dapat memiliki.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar